MEDAN | SUMUT24.COKetua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumatera Utara, DR. H. Maratua Simanjuntak, mengatakan pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan aman, nyaman dan damai."Saya mengapresiasi TNI/Polri yang bertugas memberikan pengamanan sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman ketika memberikan hak pilihnya," katanya, Selasa (20/2/24).Maratua mengungkapkan, memilih pemimpin yang baik penting tetapi menjaga persaudaran dan perdamaian antar sesama masyarakat jauh lebih penting."Kita mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap menjaga ruang publik aman dan nyaman di Sumatera Utara," ungkapnya seraya minta agar menunggu hasil akhir pemilu yang disampaikan KPU."Mari kita jaga rasa persaudaraan dan perdamaian di Sumatera Utara," pungkasnya.zal