Medan |sumut24.co -Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Medan melaksankan Rapat Kerja Cabang (
Rakercab) Tahun 2024. Ketua Panitia
Rakercab, Kamaludin Tanjung memimpin langsung rapat yang bertempat di Ruang Pertemuan pemenangan Muhammad Rahmaddian Shah SH di Jln SM Raja Medan. Selasa (23/01/24) siang. Pertemuan melibatkan seluruh pengurus OC&SC.Banyak hal yang dibahas dalam
Rakercab ini, diantaranya adalah sosialisasi, koordinasi, dan konsultasi dibagian masing-masing bidang. Rencana program kerja tahun 2024 ini diharapkan menjadi pedoman bersama dalam menyusun rencana dan program kerja secara terukur, konsisten, terintegrasi, melembaga, dan berkelanjutan."Semoga menjadi energi baru bagi MPC PP Kota Medan. Kita belajar dari Priode 2019-2023 lalu agar kegiatan pada 2024 ini dapat dilaksanakan sesuai rencana," ujar Ketua Panitia Kamaludin Tanjung didampingi Sekretaris Panitia Rahmadsyah Samosir. Melihat pelaksanaan program kerja tahun Priode lalu, Kamaludin Tanjung yakin tahun ini bisa lebih maksimal. Agar rapat ini mencapai kesepahaman, maka komunikasi antara OC dan SC harus selalu terjalin sesuai harapan. "Kita refresh atau menyegarkan masing-masing bidang supaya pelaksanaan rapat kerja MPC PP Kota Medan 2024 ini bisa dilaksanakan dengan baik. "Untuk peserta dan undangan
Rakercab 2024 ini sesuai arahan Ketua MPC PP Kota Medan, Muhammad Rahmaddian Shah SH. Mengatakan untuk peserta : (5) lima orang per PAC PP se Kota Medan, Seluruh Pimpinan Ranting dan Sekretaris Ranting se Kota Medan. Kemudian seluruh fungsionaris atau unsur MPC PP Kota Medan, Para Mpo/Pakar, Badan/Lembaga MPC PP Kota Medan sebanyak 20 orang, Utusan MPW PP Sumut dan segenap undangan untuk opening ceremony atau acara pembukaan nanti juga telah kita siap kan. Ucap Kamal. Dalam hal ini,, Ketua Panitia
Rakercab MPC PP Kota Medan Thn 2024. Kamaludin Tanjung juga menjelaskan bahwa konsultasi dan koordinasi dilaksanakan guna mempersiapkan program kerja selama 4 tahun. Diharapkan melalui forum ini nanti mampu menghasilkan kesepakatan dan keputusan yang bermanfaat bagi MPC PP Kota Medan. Artinya
Rakercab Tahun 2024 ini siap untuk dilaksanakan insyaallah.Tutup Kamaludin Tanjung.(W05)